Selasa, 06 November 2012

Slump test beton

Slump Test                      
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui kadar air beton yang berhubungan dengan mutu beton. Dalam proyek ini slump yang dipakai yaitu 12 ± 2. Pengujian dilakukan dengan menggunakan kerucut Abrams. Cara pengujian :
1.      Menyiapkan peralatan uji slump yaitu kerucut Abrams yang mempunyai ukuran diameter diatas 10 cm dan diameter bawah 20 cm, sedangkan tingginya 30 cm.
2.      Kerucut Abrams diletakkan pada bidang rata dan datar namun tidak menyerap air.
3.      Tuangkan material adukan beton ke dalam kerucut Abrams (1/3tinggi kerucut )
4.      Dirojok dengan tongkast besi sebanyak 25 kali .
5.      Tuangkan material adukan beton ke dalam kerucut Abrams (2/3 tinggi keurucut )
6.      Dirojok dengan tongkast besi sebanyak 25 kali .
7.      Tuangkan material adukan beton ke dalam kerucut Abrams ( sampai penuh)
8.      Dirojok dengan tongkast besi sebanyak 25 kali .
9.      Bersihkan bagian atas dari kerucut
10.  Bersihkan bagian bawah dari keucut
11.  Pegang sisi luar dan tarik .
12.  Ukuran tinggi jatuhnya material adukan beton (sesuai dengan spesipikasi )
13.  Hasil pengukuran inilah yang disebut nilai slump dan merupakan nilai kekentalan dari adukan beton tersebut.
14.  Adukan beton dengan hasil slump yang tidak memenuhi syarat tidak boleh digunakan.
Share:

0 comments:

Posting Komentar